Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Bone Siap Untuk Tes CAT Panwascam

Bawaslu Bone Siap Untuk Tes CAT Panwascam
\n

Ketua Bawaslu Kabupaten Bone Hj, Jumria bersama Koordinator Sekretariat Anwar melakukan koordinasi dengan Kepala Sekolah SMAN 1 Muhammad Idris dan SMKN 1 Bone Sudirman terkait peminjaman Laboratorium Komputer untuk nantinya menjadi tempat pelaksanaan Tes Online Computer Assisted Tes (CAT) Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Se-Kabupaten Bone.

\n\n\n\n

Hj. Jumria selaku Ketua, menjelaskan bahwa pada proses perekrutan Panwascam untuk pemilu tahun 2024 berbeda dengan perekrutan tahun sebelumnya.

\n\n\n\n

“Tahapan perekrutan kali ini ada beberapa perbedaan, salah satu perbedaan tersebut terletak pada pelaksanaan tes tertulis, jika dibandingkan dengan sebelumnya yang masih manual, sekarang sudah menggunakan online Computer Assisted Tes atau biasa kita sebut CAT.” Jelasnya pada Selasa (6/9/22).

\n\n\n\n

Dalam kesempatan yang sama Muhammad Idris selaku Kepala Sekolah SMAN 1 Bone, sangat mendukung hal tersebut.

\n\n\n\nKetua bersama Koordinator Sekretariat Bawaslu Bone saat Berkoordinasi dengan Kepala Sekolah SMAN 1 BoneKetua bersama Koordinator Sekretariat Bawaslu Bone saat Berkoordinasi dengan Kepala Sekolah SMAN 1 Bone\n\n\n\n

"kami pihak SMAN 1 Bone siap dan bersedia menyiapkan 3 (Tiga) ruangan ujian dan kurang lebih 80 (Delapan Puluh) unit komputer untuk Tes CAT Panwascam nantinya, Ujar Muhammad Idris saat dijumpai di ruanganya.

\n\n\n\n

Senada dengan itu, Sudirman selaku Kepala Sekolah SMKN 1 Bone saat di temui di sekolahnya pada hari yang sama juga mengatakan kesiapannya untuk memfasilitasi Bawaslu Bone dalam melaksanakan ujian CAT Panwascam tersebut.

\n\n\n\nKetua bersama Koordinator Sekretariat Bawaslu Bone saat Berkoordinasi dengan Kepala Sekolah SMKN 1 BoneKetua bersama Koordinator Sekretariat Bawaslu Bone saat Berkoordinasi dengan Kepala Sekolah SMKN 1 Bone\n\n\n\n

"SMKN 1 Bone siap memfasilitasi 1 (Satu) ruangan dan 30 (Tiga puluh) unit Komputer untuk tes CAT Panwascam, "ungkapnya.

\n\n\n\n

selain itu Hj. Jumria juga menambahkan dalam pelaksanaan tes CAT ini, ada 4 (empat) instrumen teknis yang ingin dipastikan Bawaslu yakni pertama, proses identifikasi kesiapan jaringan internet dan solusi jika terjadi jaringan internet yang tidak mendukung. Kedua, dukungan sarana komputer yang digunakan dan cadangan yang disediakan kelompok kerja (Pokja) mengantisipasi permasalahan komputer yang tidak bagus. Ketiga, dukungan tenaga listrik termasuk alternatif yang bisa digunakan saat listirk padam, misalnya ketersediaan genset. Dan keempat, adanya staf operator yang siap sedia memberikan penjelasan, pendampingan dan mengatasi masalah dalam proses rekrutmen Panwascam untuk Pemilu Tahun 2024.

\n\n\n\n

"Allhamdulilah, kedua sekolah tersebut sudah memenuhi harapan kami dan dalam segi teknis mereka juga lebih siap. Adapun pelaksanaan perekrutan Panwascam Pemilu Tahun 2024 ini, kami Bawaslu Kabupaten/kota masih menunggu arahan selanjutnya dari Bawaslu RI, "tutupnya.

\n\n\n\n

Penulis : Humas Bawaslu Bone
Editor : Humas Bawaslu Bone

\n"