Lompat ke isi utama

Berita

Ketua Bawaslu Bone: Pengawasan Partisipatif adalah Gerakan Moral

alwi kongkow

Ketua Bawaslu Bone, Alwi, saat menyampaikan materinya terkait pengawasan partisipatif merupakan gerakan moral masyarakat dalam Kongkow Kolaborasi bersama PMII Rayon FSHI IAIN Bone yang dilaksanakan di Aula Kantor Bawaslu Bone, Jumat (28/11/2025).

Bone, Badan Pengawas Pemilihan Umum - Ketua Bawaslu Bone, Alwi, menegaskan bahwa pengawasan partisipatif harus menjadi gerakan moral masyarakat, bukan sekadar kegiatan seremonial. Hal itu disampaikan dalam Kongkow Kolaborasi bersama PMII Rayon FSHI IAIN Bone yang dilaksanakan di Aula Kantor Bawaslu Bone, Jumat (28/11/2025).

Ia menyebut kualitas demokrasi sangat bergantung pada kesadaran publik untuk terlibat aktif mengawasi setiap tahapan Pemilu. Mahasiswa sebagai agent of change didorong menjadi pengawas alami yang berani melaporkan data pemilih bermasalah, dugaan pelanggaran kampanye, hingga indikasi politik uang “Pengawasan tidak boleh hidup hanya saat ada anggaran. Ini soal kesadaran moral” ujarnya.

Alwi juga menyoroti budaya politik transaksional yang masih marak dan menegaskan bahwa partisipasi masyarakat menjadi kunci memutus praktik tersebut. Ia menyambut baik keterlibatan PMII dan mengajak organisasi kepemudaan lainnya untuk bergabung memperkuat gerakan pengawasan.

Ia menutup dengan penegasan bahwa Bawaslu tidak dapat bekerja sendiri. Kolaborasi dan kesadaran masyarakat merupakan fondasi utama menjaga integritas demokrasi.

Penulis dan Foto: Humas Bawaslu Bone
Editor: Ijal