Lompat ke isi utama

Berita

Tiga CPNS Bawaslu Bone Ikuti Latsar Daring, Belajar Menjadi Abdi Negara yang Berintegritas

latsarcpns

Tiga CPNS Bawaslu Bone mengikuti latsar secara daring yang dilaksanakan oleh Bawaslu RI (29/9/2025).

Bone, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Tiga Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Bawaslu Kabupaten Bone tengah mengikuti pelatihan dasar (latsar) yang dilaksanakan Pusat Penelitian, Pengembangan, Pendidikan, dan Pelatihan (Puslitbangdiklat) Bawaslu RI dengan fasilitator dari Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI secara daring. Hal tersebut merupakan langkah awal perjalanan karier sebagai abdi negara. 

Dalam latsar yang mereka ikuti kali ini, ketiganya dibekali berbagai materi penting yang menjadi fondasi bagi setiap PNS. Mulai dari Ceramah Kebijakan Pengembangan Sumber Daya Manusia Aparatur (SDMA) dan Nilai Dasar PNS, Ceramah Muatan Teknis Substansi Lembaga (MTSL), hingga Overview Kebijakan Penyelenggaraan.

Para CPNS bukan hanya mendengarkan materi, tetapi juga diajak memahami filosofi dan tanggung jawab sebagai aparatur sipil negara. Nilai dasar PNS berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif menjadi titik tekan yang harus benar-benar mereka dalami.

Meski tak bertatap muka langsung, teknologi digital menjadi jembatan yang memungkinkan para peserta tetap aktif bertanya dan berdiskusi. Dari balik layar komputer, mereka belajar memahami bagaimana Bawaslu sebagai lembaga pengawas pemilu berperan penting menjaga demokrasi.

Harapan pun tumbuh seiring berjalannya pelatihan. Ketiga CPNS ini berharap ilmu dan pengalaman yang diperoleh dapat mereka terapkan di lingkungan kerja, bukan hanya sebagai pengetahuan, melainkan sebagai sikap dan perilaku sehari-hari.

Editor: Humas Bawaslu Bone
Foto: Humas Bawaslu Bone